Tuesday, March 18, 2025
spot_img
HomeTrendingSengit! Lazio Vs Napoli Tuntas 2-2

Sengit! Lazio Vs Napoli Tuntas 2-2

Sudahkan kamu membaca informasi mengenai topik yang sedang tren saat ini?, kami ingin membagikan artikel ini yang membahas Sengit! Lazio Vs Napoli Tuntas 2-2. Artikel yang kami sadur dari sumber berikut:

Jakarta –

Empat gol tersaji di laga Lazio vs Napoli dalam lanjutan Liga Italia. Namun, duel ini tuntas 2-2.

Lazio vs Napoli berlangsung di Olimpico, Roma, Minggu (16/2/2025) dini hari WIB. Duel ini berjalan dengan intensitas tinggi sejak menit pertama.

Lazio memimpin 1-0 di menit keenam. Guztav Isaksen merobek gawang Napoli lewat tembakan kerasnya dari luar kotak penalti.

Napoli membalas di menit ke-13 untuk menyamakan skor menjadi 1-1. Giacomo Raspadori melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti yang gagal dibendung kiper Ivan Provedel.

Lazio hampir mencetak gol di menit ke-38. Nicolo Rovella melepaskan tembakan di dalam kotak penalti dan bola bisa diamankan Alex Meret.

Napoli tak kunjung mampu melepaskan percobaan lainnya sampai turun minum. Skor 1-1 pun bertahan di babak pertama.

Napoli mengancam Lazio saat babak kedua baru berjalan lima menit. Romelu Lukaku melepaskan tembakan dari luar kotak penalti dan bola bisa dibendung Provedel.

Peluang emas dilewatkan oleh Lazio pada menit ke-53. Gustav Isaksen dalam posisi yang sudah bagus, gagal magarahkan bola ke gawang.

Napoli berbalik memimpin 2-1 di menit ke-64. Adam Marusic mencetak gol bunuh diri setelah terjadi pinball dari bola tembakan Raspadori.

Lazio sempat mencetak gol balasan di menit ke-66 melalui tembakan akrobatik Mattia Zaccagni. Gol itu kemudian dianulir karena berbau offside.

Gol penyeimbang 2-2 akhirnya didapatkan Lazio pada menit ke-87. Boulaye Dia dengan mulus mengarahkan bola ke pojok bawah gawang tiang jauh.

Tak ada gol tambahan di sisa waktu. Pertandingan pun berakhir imbang.

Napoli sudah tiga laga beruntun meraih hasil imbang, namun masih ada di puncak klasemen dengan 56 poin. Lazio di urutan keempat dengan 46 poin.

Susunan Pemain:

Lazio: Provedel; Marusic, Mario Gila, Romagnoli, Nuno Tavares; Guendouzi, Rovella, Isaksen, Zaccagni, Pedro, Castellanos.

Napoli: Meret; Di Lorenzo, Amir Rrahmani, Buongiorno, Juan Jesus, Mazzocchi; Lobotka, Anguissa, McTominay, Raspadori, Lukaku.

(ran/adp)

Sebagai penutup, kami harap artikel ini memberikan wawasan yang bermanfaat dan memperkaya pemahaman Anda tentang Sengit! Lazio Vs Napoli Tuntas 2-2.

Jangan ragu untuk mengunjungi Sumber Berita untuk informasi lebih lanjut dan pembaruan terkini

Kami juga mendorong Anda untuk berbagi pendapat atau pertanyaan melalui komentar di bawah, atau membaca artikel terkait lainnya yang telah kami sajikan.

Author

RELATED ARTICLES
- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments